RMOL. Proyek mega besar di kota Prabumulih berangsur mulai dikerjakan, mulai dari pembangunan pasar tradisional, taman kota, hingga pelebaran jalan jendral sudirman menjadi dua jalur.
Khusus pelebaran jalan jendral Sudirman Kota Prabumulih simpang Muara Dua Hingga ke Air Mancur tahap awal mulai dilakukan pembersihan median jalan dengan melakukan penebangan pohon-pohon dipinggir jalan.
Kepala dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Prabumulih Ir. Ardi Supratman telah meninjau langsung permulaan proyek pelebaran jalan yang menjadi akses utama dari dan menuju Kota Prabumulih.
Ardi Supratman mengungkapkan bahwa proyek tersebut digelar untuk mengantisipasi kemacetan di Kota Prabumulih.
Inikan mulai dilakukan pelebaran jalan, karenakan pemerintah pusat telah menyetujui bahwa sepanjang kawasan Jalan Sudirman dari Air Mancur hingga ke Tugu Nanas sudah resmi dilimpahkan oleh negara kepada pemerintah Kota. Jadi untuk perawatannya sendiri kini Pemerintah Kota, ujar Ardi.
Dengan sudah mulainya proyek pembangunan pelebaran tersebut, masyarakat kota Prabumulih yang sempat dibincangi rakyat merdeka online menyambut baik pelebaran jalan tersebut.
Ya kan sudah semestinya jalan dua jalur, kita juga sudah menginginkan kota Prabumulih seperti kota besar lainnya,ujar Dedi Arisandi salah satu warga jalan jendral sudirman.
Dikatakan warga, melihat kondisi pengerjaan pelebaran jalan sudirman, warga optimis jika kota Prabumulih bakal menjadi kota maju dan pesat dengan sarana dan prasarana yang dimiliki oleh kota prabumulih nantinya.
Apalagikan kota Prabumulihkan kota perlintasan. Jika semua proyek termasuk pelebaran jalan sudah selesai pasti Prabumulih akan ramai,imbuh Dedi.
Tak hanya diramaikan oleh wisata lokal, menurut masyarakat kota Prabumulih diyakini akan menarik minat para wisatawan atau investor.
Sekarang bae banyak belanjo dari muara enim, pasti kagek akan banyak dari luar yang datang ke Prabumulih untuk menikmati liburan atau sekedar sekreasi,tambah Andri sulistio.
Sementara itu, Mulwadi ketua Lembaga Pemantau Pengamat Asset Kota Prabumulih, juga mengakui jika proyek mega besar telah selesai, kota Prabumulih akan menjadi kota persinggahan layaknya negara singapura.
"Seperti singapur, yang datang kenegara itu dan berbelanja kebanyakan dari luar. Begitupun nantinya kota ini, akan dipenuhi wisatawan lokal maupun luar," imbuhnya.
Tak hanya itu Mulwadi menambahkan, dengan banyaknya wisatawan yang akan datang ke kota Prabumulih pendapatan asset daerah pun akan terdongkrak.
"Akan banyak pamsukan untuk asset daerah, seperti dari hotel,"pungkasnya berharap agar pengerjaan proyek tersebut berjalan sesuai rencana tanpa hambatan. [dek]