ads

News

Construction

Proyek

Award

Shopping Center

Seputar CAP


Pasar yang merupakan pusat ekonomi masyarakat atau  tempat bertemunya penjual dan pembeli yang ditandai dengan adanya transaksi secara langsung dan biasanya diwarnai proses tawar-menawar jika tidak dikelola dengan baik dipastikan pertumbuhannya sangat lambat. 

Menyiasati pasar tradisional ke arah yang lebih baik tanpa harus meningkalkan karakter utamanya guna meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat adalah hal yang harus segera dicairkan. Pasalnya, pasar prabumulih saat ini sudah selayaknya di rubah seiring perkembangannya yang kian signifikan.

Perkembangan zaman dan tuntutan masyarakat yang menginginkan kenyamanan dalam bertransaksi memaksa Pemerintah Kota khususnya Prabumulih banting setir untuk mewujudkan keinginan rakyatnya merubah status pasar yang dari tradisional menjadi Modern namun tidak meninggalkan karakter utamanya.

Perubahan pun dilakukan dengan menggabungkan pola tradisional dan modern. Seiring berjalannya waktu. Program ini pun diluncurkan melalui Perda Kota Prabumulih APBD 2014. Pasar tradisional kota Prabumulih yang sebelumnya bernama pasar inpres berubah menjadi Pasar Tradisional Modern (PTM) Prabumulih.

Proyek ini pun direalisasikan di Tahun 2014 dengan anggaran Rp 14.922.475.000 bersumber dari APBD Kota Prabumulih 2014 dan dimenangkan oleh rekanan perusahaan PT. Gemilang Intan Perkasa (CAP Group). Proyek kini sedang berjalan dan akhir desember 2014 dipastikan selesai 100 persen. (cap)

Lihat perkembangan proyek di sini

About Redaksi

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Top